“It’s always spring at The Pakubuwono Spring”, bagi Anda yang aktif mengikuti sosial media @pakubuwonospring, mungkin sudah tidak asing lagi dengan jargon tersebut. Jargon tersebut memang representasi dari keindahan pemandangan landscape apartemen The Pakubuwono Spring dengan bunga-bunga yang selalu bermekaran di setiap sudut taman bagai musim semi sepanjang waktu. Seluruh area apartemen dipenuhi oleh taman dengan berbagai tema yang berbeda. Berbagai jenis tanaman berbunga ini bisa Anda temukan mulai dari area Ground Floor (Floral Garden, Fragrance Courtyard, Reflexology Garden, Jogging Track, dll) sampai ke area Rooftop (Sky Garden Applewood tower & Sky Garden Cherrywood tower). Menjadi ‘rumah’ bagi puluhan spesies tanaman berbunga, apartemen The Pakubuwono Spring bisa menjadi alternatif yang menyegarkan dari penatnya aktivitas dan hiruk pikuk kota. Mari kita simak beberapa jenis tanaman berbunga yang menghiasi taman-taman apartemen The Pakubuwono Spring: - Kembang Sepatu (Hibiscus rosasinensis) Bunga Kembang Sepatu dengan nama latin Hibiscus rosa ini merupakan tumbuhan semak yang bisa Anda temukan di area jogging track apartemen The Pakubuwono Spring. Flora ini berasal dari kawasan Asia Timur, kemudian tersebar dan tumbuh di daerah iklim tropis dan sub tropis. Daya tarik dan keunikan dari bunga sepatu adalah ukuran kelopak bunganya yang besar dengan warna sangat cerah. Di daerah tropis seperti Indonesia, bunga kembang sepatu dapat terus berbunga sepanjang tahun. Gambar: Bunga Kembang Sepatu di Apartemen The Pakubuwono Spring (Sumber: Dokumentasi Pribadi) - Bunga Kamboja (Plumeria rubra) Bunga ini menghiasi setiap sudut taman dan memanjakan setiap penghuni yang sedang bersantai di taman atau berolahraga di jogging track dengan harum wanginya yang khas semerbak. Tumbuhan ini berasal dari Amerika Tengah. Nama Plumeria diberikan untuk menghormati Charles Plumier (1646-1706), pakar botani asal Prancis. Plumeria amat populer digunakan sebagai tanaman hias outdoor. Gambar: Bunga Kamboja di Apartemen The Pakubuwono Spring (Sumber: Dokumentasi Pribadi) - Landep (Barleria prionnitis) Tanaman hias ini terbentang indah di sekitar Floral Garden sampai Barbeque Area. Biasa disebut juga dengan porcupine flower (Barleria prionnitis), merupakan salah satu jenis tanaman obat yang berasal dari India, Sri Lanka dan Afrika Tengah. Tanaman landep memiliki beragam manfaat, yaitu dapat membantu mengobati rematik, encok, sakit perut, cacingan, kurap, perut dan busung, menurunkan demam serta mencegah kerusakan gigi, dan masih banyak lagi. Gambar: Tanaman Landep di Apartemen The Pakubuwono Spring (Sumber: Dokumentasi Pribadi) - Bunga Asoka (Ixora Chinensis) Bunga Asoka tanaman dengan bunga indah yang sangat familiar. Jenis ini masuk ke dalam keluarga Rubiaceae atau soka-sokaan. “Asoka” berasal dari bahasa Sansekerta, yang berarti “tanpa duka” atau terbebas dari kesedihan. Selain bermanfaat sebagai tanaman hias, ternyata bunga Asoka juga memiliki sejumlah khasiat terutama bagi kesehatan. Khasiat bunga Asoka diantaranya mengobati gejala disentri hemoragik, mengatasi haid yang tidak lancar, mengusir kram pada betis, dan mengobati luka memar pada tubuh. Tak hanya itu, seorang mahasiswa di Universitas Muhammadiyah Surabaya pada tahun 2017 meneliti bahwa bunga Asoka dapat dimanfaatkan sebagai spray alami anti nyamuk Aedes aegepty. Gambar: Bunga Asoka di Apartemen The Pakubuwono Spring (Sumber: Dokumentasi Pribadi)
- Bunga Iris Kuning (Trimezia martinicensis) Bunga iris merupakan salah satu jenis bunga dari famili Iridaceae yang terdiri dari 300 spesies. Dan salah satu spesiesnya yaitu bunga Iris Kuning dapat Anda jumpai di Sky Garden – rooftop Cherrywood tower. Warnanya yang beragam menjadikan bunga iris dipercaya berkaitan dengan mitologi Yunani Kuno. Menurut Interflora, Iris merupakan dewi berjubah hujan yang diutus untuk menyampaikan pesan antara surga dan bumi dengan pelangi sebagai perantara. Iris kuning memang dapat bersifat invasif. Namun, jika pertumbuhannya terkontrol atau dibudidayakan dengan baik, dapat memberikan keuntungan. Salah satu manfaat iris kuning ialah dapat memurnikan air. Gambar: Bunga Iris Kuning di Apartemen The Pakubuwono Spring (Sumber: Dokumentasi Pribadi) - Anggrek Bulan (Phalaenopsis amabilis) Anggrek Bulan (Phalaenopsis amabilis) atau puspa pesona adalah salah satu dari tiga bunga nasional Indonesia. Pertama kali ditemukan oleh seorang ahli botani dari Belanda, Dr. C.L. Blume. Bunga ini bisa Anda temukan menghiasi Sky Garden – rooftop Applewood tower. Anggrek bulan merupakan salah satu spesies dari genus Phalaenopsis yang dianggap cukup penting karena peranannya sebagai induk dapat menghasilkan berbagai keturunan atau hibrida. Gambar: Bunga Anggrek Bulan di Apartemen The Pakubuwono Spring (Sumber: Dokumentasi Pribadi) Berikut adalah beberapa jenis tanaman berbunga dari puluhan spesies lainnya yang menghiasi dan tumbuh subur di seluruh area taman apartemen The Pakubuwono Spring. Dengan berjalan-jalan dan mengamati tanaman berbunga ini, selain memanjakan mata, juga bisa menjadi sarana edukasi untuk menambah pengetahuan kita semua dalam dunia botani karena jenis tanaman berbunga ini berasal dari berbagai daerah dan memiliki latar belakang yang berbeda. Mari berjalan-jalan menjelajahi semua taman di apartemen The Pakubuwono Spring untuk menemukan hal baru setiap harinya dan pantau terus seluruh media sosial serta website The Pakubuwono Spring yang akan mengulas spesies-spesies tanaman berbunga lainnya. Salam sehat!
Referensi: (https://rimbakita.com/bunga-sepatu/) (https://id.wikipedia.org/wiki/Kemboja) https://intisari.grid.id/read/032130423/manfaat-daun-landep-untuk-kesehatan-dan-begini-cara-menanamnya-yang-menggunakan-biji-atau-dengan-cara-berikut-ini?page=all https://klikhijau.com/read/bunga-asoka-yang-cantik-si-anti-sedih-yang-manfaatnya-menakjubkan/ https://www.idntimes.com/science/discovery/fatma-roisatin-nadhiroh/fakta-bunga-iris-prancis-c1c2?page=all
1 Comment
10/12/2022 05:10:04 pm
One decide south many place should state. Past media imagine.
Reply
Leave a Reply. |
Archives
October 2023
Categories |