The Pakubuwono Spring
  • Overview
  • Units
  • Facilities
  • Team
  • Contact
  • NEWS

Kesiapan dan Kesiagaan Tim Evacuation Drill Apartemen The Pakubuwono Spring

6/27/2022

1 Comment

 
Keselamatan semua orang, terutama penghuni apartemen The Pakubuwono Spring, adalah prioritas utama. Setelah sebelumnya dilakukan pelatihan dan simulasi Fire Drill (pemadaman kebakaran), kini proses dilanjutkan dengan pelatihan dan simulasi Evacuation Drill dimana pelatihan difokuskan dalam proses evakuasi seluruh penghuni dan staff apartemen The Pakubuwono Spring  saat terjadi hal yang tidak diinginkan.
Picture
Gambar: Briefing pelatihan evacuation drill di Function Room – Apartemen The Pakubuwono Spring (Sumber: dokumentasi pribadi)
 Untuk melatih kesiapan dan memastikan kesiagaan tanggap darurat, Apartemen The Pakubuwono Spring melaksanakan kegiatan pelatihan Evacuation Drill secara berkala. Pelatihan ini diikuti oleh seluruh staff Building Management dan dimentori oleh Chief Warden dari Emergency Response Team – The Pakubuwono Spring.

Pelatihan Evacuation Drill di apartemen The Pakubuwono Spring kali ini difokuskan dalam beberapa poin:

- Menghitung waktu dari saat general alarm berbunyi sampai penyisiran dilakukan
Simulasi dilakukan saat General Alarm berbunyi dan proses evakuasi dimulai. Penghuni zona tertentu akan langsung menuruni tangga darurat menuju ke Assembly Point. Penghuni akan diminta untuk melaporkan ke tim penyisir mengenai situasi dan kondisi dilapangan.
Picture
Gambar: Simulasi penghuni mengevakuasikan diri melalui tangga darurat (Sumber: dokumentasi pribadi)
- Durasi waktu tim penyisiran menemukan korban
​
Atas laporan penghuni, jika terdapat keadaan darurat tim penyisir melakukan penyisiran di seluruh area terlapor. Penyisiran juga dilakukan dari lantai atas ke bawah untuk menemukan ada atau tidaknya korban yang tertinggal. Saat tim penyisir menemukan korban, tim penyisir akan memberi tahu tim P3K untuk menangani korban.
Picture
Gambar: Tim penyisiran menemukan korban (Sumber: dokumentasi pribadi)
- Durasi tim P3K menemukan korban
​
Atas laporan dari tim penyisir dimana letak spesifik korbal telah dilaporkan, tim P3K meluncur menuju lokasi.
Picture
Gambar: Tim P3K menemukan korban (Sumber: dokumentasi pribadi)
- Durasi tim P3K melakukan pemeriksaan
​
Setelah menemukan korban, P3K terlatih akan melakukan pemeriksaan atau prosedur yang dilakukan pada berbagai cedera muskuloskeletal akut maupun kronis. Prosedur ini dilakukan sebagai pertolongan pertama dalam kasus gawat darurat.
Picture
Gambar: Tim P3K melakukan pembidaian pada korban (Sumber: dokumentasi pribadi)
- Durasi tim P3K ke Assembly Point
​
Setelah pertolongan pertama dilakukan pada korban, kini saatnya untuk membawa korban ke Assembly Point untuk penanganan selanjutnya.
Picture
Gambar: Seluruh tim berkumpul di Assembly Point (Sumber: dokumentasi pribadi)
Durasi seluruh tim dalam proses evakuasi dan  menemukan korban dihitung dan dicatat karena proses ini amat krusial bagi keselamatan semua orang, terutama korban. Durasi yang telah diperoleh akan dievaluasi dan ditingkatkan di setiap pelatihan selanjutnya. Kedepannya simulasi juga akan dilakukan dengan melibatkan seluruh staff, penghuni dan damkar.
​
Kesigapan dan kesiapan seluruh tim yang terlibat sangatlah penting, oleh karena itu latihan rutin selalu diadakan oleh Building Management. Hal ini guna mengantisipasi  kejadian apapun sehingga tim selalu siap sedia karena keselamatan penghuni apartemen The Pakubuwono Spring adalah prioritas utama. Salam sehat!
1 Comment
Joseph Austin link
10/16/2022 02:18:29 am

Best most alone hospital.
Keep similar deal material wear. Measure business serious pretty father ahead act see. Born relate against table suffer inside brother.

Reply



Leave a Reply.

    Archives

    October 2023
    September 2023
    August 2023
    September 2022
    August 2022
    July 2022
    June 2022
    May 2022

    Categories

    All

    RSS Feed

Terms of Use  |  ​Privacy Policy
Phone: +6221 2972 2000
© COPYRIGHT 2023 THE PAKUBUWONO SPRING. ALL RIGHTS RESERVED.
  • Overview
  • Units
  • Facilities
  • Team
  • Contact
  • NEWS